Setiap orang memiliki pilihan. Hidup sehat dan nikmat adalah
pilihan. Namun semua itu ada harga yang harus di bayar. Formula dalam TANGKAL,
jika dijalani, maka menjamin kita jauh dari kolesterol tinggi dan serangan
jantung.
T- Teratur cek kolesterol
A-Awasi asupan makanan
N-Nikmati hidup tanpa rokok dan minuman beralkohol
G-Giat berolahraga gerakan B-Fit
K-Kendalikan berat badan dan hindari stress
A-Awasi tekanan darah Anda
L- Lengkapi dengan Nutrive Benecol dua kali sehari.
Mengkonsumsi 2 botol Nutrive Benecol perhari, selama tiga minggu berturut-turut mampu menurunkan kolesterol. Nutrive Benecol, suplemen kesehatan yang diproduksi Kalbe Farma.
Nutrive Benecol bukanlah obat. Mengkonsumsi Nutrive Benecol
bukan karena disarankan dokter. Kandungan Plant stanol ester dalam Nutrive Benecol sudah terbukti mampu membantu menurunkan kolesterol dan risiko
penyakit jantung coroner. Karena itu Kalbe farma memproduksi dalam bentuk
minuman cerelia. Dalam Nutrive Benecol Minuman ini merupakan perpaduan gandum, oat,
dan jelai (barley). Tingginya kandungan serat, membuat Nutrive Benecol dalam
minuman bersereal ini mampu cepat mengenyangkan. Sehingga sangat cocok untuk
sarapan atau dikonsumsi saat tahu akan terlambat makan.
Selain itu, kemasan yang cantik dan praktis, memudahkan di bawah ke mana saja dan kapan saja. Sadar dengan kondisi usia yang sudah tidak mudah lagi #Menuju50Plus1, sudah dua tahun trakhir saya memulai pagi dengan mengkonsumsi buah. 2 jam kemudian baru saya mengkonsumsi Nutritive Benecol. Kebiasaan seperti ini, mampu membuat saya tetap nyaman beraktivitas.
Selain dalam bentuk minuman bersereal, Nutrivte Benecol juga diproduksi dalam bentuk minuman smoothies dengan aneka rasa buah yang siap minum. Harga tidak bisa bohong, dibanding minuman lain Nutritive Benecol dalam bentuk minuman smoothies ini memang lebih mahal. Tapi kandungan di dalamnya membuat harga terasa berimbang. Ini yang saya bilang, cara cerdas Tangkal Kolesterol ya, dengan Nutritive Benecol karena selain sebagai langkah cerdas juga, mengkonsumsi Nutritive Benecol juga menjadi cara enak karena rasanya memang enak,
Masih dalam rangkaian perayaan ulang tahun ke 50 Kalbe Farma, menggelar Aksi CholesTERROR Free Festival. Sebuah ajang berbagi sekaligus sebagai ucapan terima kasih Kalbe Farma kepada masyarakat. Digelar akhir Oktober 2016 di Ecovention Acol, Jakarta.
Selain karena ulang tahun Kalbe Farma, kegiatan ini sekaligus mengingatkan pada Hari Jantung 29 September dan Hari Stroke, 29 Oktober. Acara diisi dengan seminar, senam sehat hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Sekitar 5.000 undangan memadati Ecovention, Ancol mulai pk. 06.00 pagi. Di awali senam low impac. Setengah jam, saya mengikuti senam sehat, mampu membuat keringat membasahi tubuh. Senang bisa hadir dan berpartisipasi di acara ini.
Sebagai blogger, saya mendapatkan info dan pengalaman yang menyenangkan. Usai senam, saya dan kawan-kawan blogger bergabung dengan rekan berbagai media untuk mengikuti Press Conference.
Pada Press Conference tersebut, menghadirkan empat nara sumber. Yaitu
1. Vito A. Damay, Sp. JP, M.Kes, FIHA, FICA, dari KlikDokter.com
2. Prof Dr. dr. Budhi Setianto, Sp.JP (K) dari Yayasan Jantung Indonesia
3. Ongkie Tedjasurya- Managing Director Kalbe Nutritional
4. Mr Olavi, Kalbe Nutritionals
Saya sempat tersentil ketika Dokter spesialis jantung, Dokter Vito A. Damay, Sp. JP, M.Kes, FIHA, FICA, bertanya, siapa yang mengkonsumsi gorengan? Walau tak banyak yang angkat tangan tapi saya percaya, kami yang hadir pasti masih mengkonsumsi gorengan. Karena gorengan, cemilan murah, meriah dan enak yang nyaris dikonsumsi kala senggang/lapar padahal makan siang atau makan malam masih jauh. Atau sebaliknya sudah makan siang/sudah makan malam tapi perut masih merasa lapar.
Pola yang sebenarnya, sudah kita ketahui, kenyangkan dengan buah dan sayur. Tapi bagi kebanyakan masyarakat Indonesia, ngemil buah itu belum umum alias, nggak biasa. Dr. Vito bilang, nggak apa-apa asal jangan berlebihan. Kalau mau hidup sehat, maka pola hidup dan pola makan harus dikendalikan. Biarpun ada BPJS Kesehatan, siapa sih yang mau sakit sehingga wajib minum obat atau dirawat di RS?
Prof Dr. dr. Budhi Setianto, Sp.JP (K) dari Yayasan Jantung Indonesia, yang menginformasikan Nutritive Benecol bukan obat. Orang dengan tinggi kolesterol harus diobati. Nutritive Bencol dapat dikonsumsi sebagai pencegahan. Karena Nutritive Benecol adalah herbal yang mengandung Plant stanol ester yang sudah terbukti mampu menurunkan kolesterol. Jadi jangan keliru. Nutritive Benecol tidak mengobati karena bukan obat.
Ongkie Tedjasurya- Managing Director Kalbe Nutritional, mengatakan Tangkal Kolesterol bukan sebuah program, melainkan sebuah gerakan yang mengajak semua masyarakat di Indonesia bergerak mencegah kolesterol. Karena gangguan kesehatan terutama kolesterol dan jantung mampu mengurangi produktifitas. Ini bisa berdampak pada bangsa dan negara. Kuncinya mulailah dengan Pola Hidup Bersih dan Sehat, Terapkan formula TANGKAL.
Masyarakat yang mengikuti kegiatan di Ecovention Ancol |
Pagi belum menyentuh pk. 06.00 para ibu sudah hadir di Ecovention Ancol |
Wah benecol ini nutrisi aku dan mamaku utk menurunkan kolestrol. Rasanya enak pula.
ReplyDeleteYup. cara enak tangkal kolesterol ya benecol
DeleteBenecol ini rasanya enak. Tapi manfaatnya luar biasa
ReplyDeleteSetuju, ini bukan obat tapi manfaatnya menstabilkan kolesterol
DeleteNutrive Benecol enak yg smothies. Praktis lagi sekali beli udah dipaketin 2 botol jadi bisa lgsg minum perhari :)
ReplyDeleteYup, cara enak tangkal kolesterol ya benecol
DeleteWahhh untuk orang yang kadar kolestrolnya tinggi , sebaiknya mengkonsumsinya ya, dian sepertinya harus coba deh. Trimakasih infonya Bunda Icha^^
ReplyDeleteBaiknya cek dulu kolesterolnya sebelum mengkonsumsi benecol.
DeleteKolesterol saya 230 LDL 159 HDL dan Trygliserid normal. Usia saya 41 thn. Sebaiknya brp banyak dosis benecol yg hrs sy minum. Sy tdk mau minum obat kolesterol, mau coba benecol dulu.
ReplyDeleteSebenarnya begitu keluar hasil cek darah sy sdh langsung minum benecolnya dan skrng sdh hari Ke-20 sy minum 2 btl per hari. Bagaimana dosis selanjutnya? Krn sy minun ini tanpa konsultasi dgn dokter. Trus kapan sebaiknya sy cek darah lagi utk melihat perbandingannya?
Delete