Curhatku

DIM SUM INC, RUMAH MAKAN NYAMAN DENGAN SAJIAN NIKMAT


Orang Indonesia adalah orang yang suka makan di luar rumah. Apapun alasannya, banyak keluarga-keluarga yang menyediakan waktu secara khusus untuk makan bersama di luar rumah. Kondisi ini tentu saja kabar baik bagi para pengusaha dibidang restoran. Selain itu menunjukan kestabilan ekonomi. Karena jika ekonomi sebuah negara tidak stabil, tidak mungkin usaha tumbuh dan berkembang. Sebuah usaha tumbuh dan berkembang karena ada pasar. Pasar itu sendiri tercipta karena ada permintaan dan pemasok, maka terjadilah transaksi.



ini alasan saya datang kembali ke restoran/tempat makan yang sama berulang kali.

 Rasa yang nikmat
 Harga yang ramah (terjangkau)
 Pelayanan cepat dan menyenangkan
Tempatnya mudah dijangkau
 Free wifi
 Situasi dan kondisi tempat, nyaman

Beberapa waktu lalu saya mengunjungi Benton, sebuah lokasi di Tangerang yang terdiri dari banyak tempat makan. Salah satunya Dim Sum Inc,  restoran yang menyajikan chinese food dan western food yang nikmat. Dengan alasan yang saya tuliskan di atas, membuat saya ingin kembali lagi dan lagi.





Anak bungsu saya sangat menyukai Dim Sum dan ini tempat yang tepat untuk memenuhi keinginannya. Restoran ini buka 24 jam dengan tiga shif.  Tiap shif punya pengunjung yang berbeda-beda. Shift pertama antara pukul 05.00 – 07.00 adalah masyarakat Tangerang yang terdiri dari pekerja dan keluarga yang akan ke luar Tangerang, baik kerja atau urusan lain.

Pada jam-jam tersebut, menu yang paling sering diminati adalah bubur ayam. Restoran ini menyediakan paket untuk keluarga maupun paket perorangan. Paket keluarga bisa dinikmati 3-4 orang.  Istimewanya, toping bubur ayam bisa disajikan sesuai permintaan. Kalau bubur ayam biasa, standar dengan suwiran ayam, cakue dan tongcay atau bawang goreng, di sini bisa di tambah dengan telur pitiam/telur hitam.  Masih disekitar jam sarapan, banyak juga pembelinya para mahasiswa yang akan kuliah atau warga yang usai berolahraga.

Jam makan siang, kebanyakan yang datang karyawan dari perushaan di sekitar lokasi restoran. Lewat jam makan siang, sekitar jam 14.00 restoran ini kembali ramai dikunjungi mahasiswa. Selain harga yang terjangkau untuk ukuran mahasiswa, free wifi dan kebijakan yang tidak membatasi waktu pembeli, walau yang dibeli hanya segelas teh manis. Tak heran tempat ini nyaris tak pernah sepi. Rombongan mahasiswa belasan orang dan hanya beberapa yang membeli makanan atau minuman, pengelola restoran tidak pernah merasa di rugikan.

Sore hari masih mahasiswa yang bersenda gurau. Menjelang magrib hingga pukul  20.00, pembelinya  adalah masyarakat yang melewati tempat itu, baik akan ke luar maupun masuk Tangerang. Dan di atas jam 21.00 adalah masyarakat yang memang mencari tempat nongkrong asyik. Restoran menyediakan fasilitas layar lebar yang bisa dinikmati nonton bersama, terutama tayangan bola,.
Mix Plater, cuma Rp. 99.000/porsi


Mix Plater adalah menu yang direkomendasikan. Mix Plater, tersedia berbagai kombinasi antara dim sum goreng dan steam. Isi dari Mix plater adalah campuran 8 varian dim sum, ada bakpau, hakau, siomay, pangsit, lumpia dll. Bisa disantap untuk 2-3 orang. Saat itu saya makan bersama rombongan, sekitar 9 orang. Selain Mix Plater, kami juga memesan bubur ayam dengan toping lengkap plus telur hitam yang gurih dan tidak amis.





Saya juga mencoba nasi goreng  kampung yang menurut informasi diminati berpuluh-puluh kali lebih banyak dibanding dengan nasi goreng sea food atau  nasi goreng lainnya. Denger-denger dalam satu hari bisa 90 porsi lebih di pesan. Ketika saya mencoba, harus saya akui, nasi goreng  kampung yang menggunakan terasi. Ini meninggalkan rasa lezat yang mengingatkan kehangatan rumah, harganya Rp. 35.000 lengkap dengan kerupuk, telur dan sepotong ayam goreng.

Nasi goreng kampung Rp. 35.000


Strawbery juice.


Selain Chinese food, restoran ini juga menyajikan menu western. Macam-macam spaghety, spaghety tuna pedas adalah menu yang direkomendasikan. Untuk minuman, ada banyak tersedia aneka juice. Ada juga blue coral, campuran beberapa sirup dengan atoma yang segar. Lalu ada Mojito Mint Cooler juga Basil Sparkling. Kedua minuman tersebut terbuat dari campuran jeruk nipis  dengan daun mint dan daun basil.

.

Sementara untuk konsep restoran, tempat ini lumayan nyaman. Bangku-bangku kayu yang di import dari beberapa daerah seperti Lumajang dan Surabaya, menjadi pesona tersendiri. Ketika masuk yang terbayang warung namun sajiannya khas restoran. Beberapa hiasan seperti motor  Harley davidson dan sepedia ontel jadul melengkapi kesan vintage. Pencahayaan yang tidak terlalu terang, cocok buat sekumpulan kawan tapi buat saya yang datang dengan keluarga termasuk beberapa anak-anak, agak kurang nyaman. Tapi menjadi hiburan tersendiri karena dapurnya di batasi dengan kaca tembus pandang, membuat konsumen bisa melihat aktifitas di dapur. Buat anak-anak hal ini mencuri perhatian mereka




Selain di dalam, restoran ini juga menyediakan tempat di luar ruang, persis di halaman restoran. 




Selama menikmati santap malam, telinga dimanjakan dengan musik. Sedikit obrolan dengan chef yang berkenan menjelaskan macam-macam menu yang ada, konsumen bisa memesan hidangan yang disesuaikan. Misalkan untuk menjamu rekan kerja, kita bisa meminta beberapa menu yang disesuaikan agar bervariasi. Misalnya 25 porsi nasi goreng, spaghety, dimsum, bubur ayam, risoles bisa  dikemas menjadi 40 porsi.  Jadi untuk menjamu 50-60 orang tidak harus memesan sejumlah undangan tiap menu tapi bisa di mix dengan aneka menu dalam ukuran lebih kecil tapi bisa memenuhi jumlah undangan. Di jamin kenyang dan puas. Bisa menikmati beberapa menu tanpa harus membayar lebih mahal.



Saya merekomendasikan restoran ini baik untuk makan bersama keluarga atau menjamu rekan bisnis. Rasa nikmat, harga dan pelayanan sungguh memanjakan konsumen. Percaya deh, sekali mencoba,  anda akan kembali lagi.



2 comments:

  1. Password WiFi nya apa aja, tempo hari dimsuminc sekarang apa ya? Thx

    ReplyDelete
  2. You need to pick hues that will mean high contrast or greyscale so that even the individuals who are partially blind will most likely observe it.
    logo design service

    ReplyDelete